Maaf Kami Tidak Berulang Tahun
Liburan sekolah banyak sekali undangan ulang tahun yang ditujukan ke anak anak Darul Tahfidz Al Kausar yatim dhuafa,
Darul Tahfidz Al Kausar alhamdulillah sampai saat ini hampir 200 anak yatim dan dhuafa yang terdaftar disini, dari 200 santri, terdapat 65 Yatim piatu dan yatim .
Anak anak sering di undang berbagai acara terutama untuk yatim, in syaa Allah jika undangan sesuai syariat anak anak akan datang tapi untuk ulang tahun anak anak tidak bisa datang . Hal ini disebabkan.
- Kami takut menjadi bagian kaum yang rasullulah Shallallahu’alaihi Wa sallam maksud, karena Ulang tahun merupakan budaya nasrani, seorang muslim apapun cara bentuknya, jika niat nya ulang tahun tidak di perbolehkan, dan juga tidak ada perayaan lagi selain hari raya idul fitri dan idul adha
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wa sallam bersabda,من تشبه بقوم فهو منهم“ Orang yang meniru suatu kaum, ia seolah adalah bagian dari kaum tersebut” [ HR.
Abu Dawud, disahihkan oleh Ibnu Hibban]
Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda,
إن لكل قوم عيدا وهذا عيدنا“ Setiap kaum memiliki Ied, dan hari ini (Iedul Fitri) adalah Ied kita (kaum Muslimin)” [HR. Bukhari-Muslim]
Dan Allah Ta’ala berfirmanلَا تَجِدُ قَوْمًا يُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ يُوَادُّونَ مَنْ حَادَّ اللَّهَ وَرَسُولَهُ“ Kamu tidak akan mendapati sesuatu kaum yang beriman kepada Allah dan hari akhirat,saling berkasih sayang dengan orang-orang yang menentang Allah dan Rasul-Nya” [QS. Al Mujadalah: 22]
Dan Jika anak anak datang kami khawatir mereka beranggapan ulang tahun boleh dilakukan.
- Kami menjaga perasaan hati anak anak yatim yang tidak punya ayah,
melihat setiap acara ulang tahun ada kedua orang tua yang lengkap, kedua
orang tua yang mencium pipinya, Dan kejadian ini pun terjadi di
kami, curhatan salah satu anak yatim Darul Tahfidz Al Kausar yang
di undang dalam acara ulang tahun, yang berkata kepada mama nya, " mama
itu enak ya , ada ayahnya" , di cium ayahnya. Begitu sedih kami mendengar
nya karena mereka tidak bisa mendapatkan kebahagian seperti yang mereka
dapatkan
Bahkan yang lucunya salah satu anak Darul Tahfidz Al Kaus ar yang bukan yatim merasa iri, dia bilang " mama kenapa ayah tidak mati saja biar saya di undang kayak yang lain "( anak yatim Darul Tahfidz Al Kausar). itulah anak anak punya pemikiran sendiri.
- Ulang tahun ada di Kitab injil
Tetapi pada HARI ULANG TAHUN Herodes, menarilah anak Herodes yang perempuan, Herodiaz, ditengah-tengah meraka akan menyukakan hati Herodes. (Matius14 : 6) Akhirnya tiba juga kesempatan yang baik bagi Herodias, ketika Herodes pada HARI ULANG TAHUNNYA mengadakan perjamuan untuk pembesar-pembesarnya, perwira-perwiranya dan orang-orang terkemuka di Galilea. (Markus 6:21 )
Dan terjadilah pada hari ketiga, HARI KELAHIRAN Firaun, maka Firaun mengadakan perjamuan untuk semua pegawainya. Ia meninggikan kepala juru minuman dan kepala juru roti itu di tengah-tengah para pegawainya. [Injil ; Kejadian 40:20]
Jadi mohon maaf, demikian alasan kami anak anak tidak bisa datang jika diundang dalam rangka ulang tahun.
Darul Tahfidz Al Kausar Yatim Dhuafa
02 / 01/2020
Donasi Operasional Darul Tahfidz Al Kausar Yatim Dhuafa
REKENING YAYASAN ARISAN NASI INDONESIA
BANK MANDIRI 1340010363041
Syukron Jazakumullahu Khairan barakallahu fikum